Rekrutmen Kerja PKWTT dan PKWT BPKH Agustus Tahun 2020

Posted on

Info Rekrutmen Terbuka Pegawai Tetap Dan Pegawai Dengan Perjanjian Kerja Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Tahun 2020 | Beberapa saat yang lalu BPKH atau Badan Pengelola Keuangan Haji kembali membuka rekrutmen pegawai tetap dan pegawai tidak tetap untuk mengisi 5 formasi lowongan kerja. Rekrutmen kerja BPKH kali ini difokuskan kepada calon pelamar yang sudah mempunyai pengalaman kerja dan juga fresh graduate. Untuk minimal pendidikan yang dipersyaratkan adalah D3 dan S1 Semua Jurusan. Ada beberapa persyaratan administrasi yang harus dilengkapi pada saat proses pendaftaran rekrutmen kerja BPKH tahun 2020 ini.

pengumuman rekrutmen bpkh terbaru

Baca Juga:

Lowongan Kerja PERURI Agustus Tahun 2020

Lowongan Kerja Pelindo Daya Sejahtera Agustus Tahun 2020

Untuk tahapan rekrutmen kerja Pegawai Tetap Dan Pegawai Dengan Perjanjian Kerja ini dibagi menjadi 3 tahapan seleksi,

  1. seleksi administrasi
  2. tes psikotes
  3. tes wawancara

perlu diingat keputusan akhir proses seleksi Pegawai Tetap Dan Pegawai Dengan Perjanjian Kerja BPKH bulan agustus ini semuanya ada di tangan panitia dan hasilnya tidak bisa diganggu gugat.

Lowongan Kerja PKWTT dan PKWT Badan Pengelola Keuangan Haji Tahun 2020

BPKH adalah lembaga yang melakukan pengelolaan Keuangan Haji. Keuangan Haji adalah semua hak dan kewajiban pemerintah yang dapat dinilai dengan uang terkait dengan penyelenggaraan ibadah haji serta semua kekayaan dalam bentuk uang atau barang yang dapat dinilai dengan uang sebagai akibat pelaksanaan hak dan kewajiban tersebut, baik yang bersumber dari jemaah haji maupun sumber lain yang sah dan tidak mengikat.Pengelolaan Keuangan Haji berasaskan pada prinsip syariah, prinsip kehati-hatian, manfaat, nirlaba, transparan dan akuntabel. Pengelolaan Keuangan Haji bertujuan meningkatkan kualitas Penyelenggaraan Ibadah Haji, rasionalitas dan efisiensi penggunaan BPIH dan manfaat bagi kemaslahatan umat Islam. [sumber]

Baca Juga:  Lowongan Kerja Tenaga Pendamping Kemen PUPR Tahun 2021

Persyaratan dan Posisi yang dibutuhkan Rekrutmen BPKH Tahun 2020

berikut adalah persyaratan umum dan khusus mengikuti seleksi Pegawai Tetap Dan Pegawai Dengan Perjanjian Kerja (PKWTT dan PKWT) Tahun 2020

Dalam rangka memenuhi kebutuhan Pegawai Tetap (PKWTT) Posisi Deputi Investasi dan Kerjasama Luar Negeri, Kepala Divisi Investasi Luar Negeri dan Asisten Manajer Penghimpunan Dana, serta kebutuhan Pegawai dengan Perjanjian Kerja (PKWT) Posisi Manajer Teknologi Informasi di lingkungan BPKH, maka BPKH melakukan rekrutmen terbuka dengan ketentuan sebagai berikut:

A. PERSYARATAN

  1. Persyaratan Umum
    1. Warga Negara Indonesia;
    2. Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun pada saat melamar;
    3. Beragama Islam;
    4. Sehat jasmani dan rohani;
    5. Memiliki kualifikasi dan kompetensi sesuai dengan kebutuhan;
    6. Memiliki integritas dan kepribadian yang tidak tercela;
    7. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan keputusan pengadilan yang sudah mempunya keputusan hukum yang tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;
    8. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai;
    9. Tidak sedang menjabat sebagai pengurus dan/atau anggota partai politik;
    10. Tidak sedang menjadi tersangka atau terdakwa dalam proses peradilan dengan surat pernyataan di atas materai; dan
    11. Bersedia menandatangani perjanjian kerja dan menjalani masa percobaan sesuai dengan ketentuan perundangan sebelum menjadi Pegawai

PENDAFTARAN

  1. Surat lamaran yang ditandatangani di atas materai Rp. 6.000,- yang ditujukan kepada Anggota BPKH Bidang SDM, Kepatuhan, Perencanaan dan Pengkajian;
  2. Softcopy kartu tanda penduduk yang sah dan masih berlaku;
  3. Pas photo berwarna terbaru ukuran 4×6 cm;
  4. Fotokopi ijazah (minimum S1);
  5. CV yang berisi keterangan Pendidikan dan Pengalaman Kerja;
  6. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), dapat disusulkan jika lolos pada tahap Wawancara Pansel; dan
  7. Surat pernyataan PAKTA INTEGRITAS yang ditandatangani di atas materai Rp 6000,-.
Baca Juga:  Rekrutmen Kerja Kementrian Koperasi dan UKM Agustus 2020

Informasi dan seluruh pengumuman yang berkaitan dengan pelaksanaan rekrutmen akan disampaikan melalui website BPKH (www.bpkh.go.id) atau melalui website yang dituju pranala (link) dari website BPKH. Peserta dimohon aktif mengakses email masing-masing

berikut adalah daftar posisi lowongan kerja yang dibutuhkan:

Pengumuman Rekrutmen BPKH 2020

Lampiran Pengumuman Rekrutmen BPKH 2020Peserta melakukan pendaftaran melalui pranala (link) dari website BPKH (www.bpkh.go.id). Pendaftaran ditutup tanggal 16 Agustus 2020 pukul 24.00 WIB dan dapat diperpanjang apabila diperlukan, dengan mengisi data pribadi pada website yang dituju pranala (link) di atas serta mengunggah seluruh dokumen yang dibutuhkan seperti yang sudah ditulis diatas.

Download Pengumuman Resmi Penerimaan Pegawai Tetap Dan Pegawai Dengan Perjanjian Kerja BPKH

Silahkan unduh pengumuman resmi dari website BPKH dibawah ini:

  • Pengumuman Resmi Rekrutmen Kerja BPKH Tahun 2020: DISINI
  • Pengumuman Tata Cara Pendaftaran : DISINI
  • Template Pakta Integritas : PKWTT dan PKWT (Manajer TI)

Catatan: Seluruh proses rekrutmen kerja BPKH tidak dipungut biaya apapun atau GRATIS. 

Demikianlah informasi mengenai Lowongan kerja Pegawai Tetap Dan Pegawai Dengan Perjanjian Kerja (PKWTT dan PKWT) tahun 2020 yang bisa penulis sampaikan kepada rekan-rekan semua. terima kasih atas segala perhatiannya. silahkan bagikan artikel ini dengan menekan tombol share yan telah penulis sediakan di akhir artikel ini. salam sukses bagi kita semua.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *