Rekrutmen Kerja Palang Merah Indonesia (PMI) April 2021 | Halo sobat loker semua, apa kabarnya hari ini? mimin doakan semuanya ada dalam keadaan sehat selalu ya. Hari ini mimin dapet informasi menarik seputar lowongan kerja di Palang Merah Indonesia (PMI). Seperti yang kita ketahui bersama, Palang Merah Indonesia (PMI) adalah sebuah organisasi perhimpunan nasional di Indonesia yang bergerak dalam bidang sosial kemanusiaan. Segera persiapakan diri kalian semua untuk mengikuti seleksi kerja di Palang Merah Indonesia (PMI) dengan mengumpulkan berkas penting seperti Ijazah, transkrip nilai, ktp, skck, CV dan surat lamaran terbaru ke dalam bentuk PDF.
Seluruh proses rekrutmen kerja di Palang Merah Indonesia (PMI) sama sekali tidak dipungut biaya apapun (GRATIS) mohon untuk sobat semua berhati-hati apabila ada pihak yang mengatasnamakan Palang Merah Indonesia (PMI) dan meminta sejumlah imbalan dalam proses rekrutmen kerja di Palang Merah Indonesia (PMI) sudah bisa dipastika itu adalah PENIPUAN.
Daftar Isi
Lowongan Kerja Palang Merah Indonesia (PMI) Tahun 2021
sekilas mengenai Palang Merah Indonesia (PMI). Palang Merah Indonesia atau biasa dikenal dengan singkatan PMI merupakan salah satu organisasi kemanusiaan yang ada di Indonesia. PMI pertama kali didirikan sejak tanggal 21 Oktober 1873 dengan nama Nederlands Rode Kruis Afdeling Indie (Nerkai). Pada tanggal 17 September 1945 akhirnya Perhimpunan Palang Merah Indonesia secara resmi dibentuk. Kegiatan pertamanya yakni membantu korban perang revolusi kemerdekaan RI serta mengembalikan korban tawanan perang sekutu maupun Jepang sehingga PMI telah mendapat pengakuan secara internasional. Pengakuan tersebut didapat secara resmi sejak tahun 1950 sejalan dengan penempatan PMI sebagai salah satu anggota dari Palang Merah Internasional yang sesuai dengan Keppres No.25 tahun 1959 dan Keppres No.246 tahun 1963. Hingga saat ini PMI telah tersebar dalam jaringan kerja yang ada di lebih dari 30 daerah provinsi dengan dukungan 165 unit operasional transfusi darah yang ada di seluruh Indonesia.
Pada dasarnya PMI mempunyai empat tugas pokok yakni kesiapsiagaan bantuan dan penanggulangan bencana, pelatihan pertolongan pertama untuk sukarelawan, pelayanan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, pelayanan transfusi darah sesuai dengan Peraturan Pemerintah no 18 tahun 1980. Selain itu, dalam mengemban tugasnya PMI selalu berpegang teguh dengan tujuh landasan dasar dalam Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah, yaitu Kemanusiaan, Kesukarelaan, Kenetralan, Kesamaan, Kemandirian, Kesatuan dan Kesemestaan. Dengan visi “PMI diakui secara luas sebagai organisasi kemanusiaan yang mampu menyediakan pelayanan kepalangmerahan yang efektif dan tepat waktu, terutama kepada mereka yang paling membutuhkan, dalam semangat kenetralan dan kemandirian”, PMI selalu ikut aktif dalam berbagai gerakan kemanusiaan antara lain dalam bencana alam seperti gempa bumi dan banjir, konflik, dan beberapa peristiwa lainnya. [sumber]
Info karir Palang Merah Indonesia (PMI)
berikut adalah posisi lowongan kerja yang tersedia
Staff Biro Keuangan
(Kode: Staf KEU)
Fungsi :
Mendukung pengelolahan keuangan program sesuai prosedur yang berlaku agar tersedianya laporan yang tepat waktu dan dapat dipertanggungjawabkan, dalam cakupan :
- Administrasi
- Anggaran
- Verifikasi
- Laporan keuangan
Kualifikasi Umum :
- Penguasaan komputer (Ms Office excel intermediate)
- Penguasaan Bahasa Inggris
- Diutamakan berdomisili di Jakarta dan sekitarnya
- Dapat melakukan penugasan ke luar kota
Kualifikasi Khusus :
- Relawan/staf terdaftar di MIS PMI
- Pendidikan min D3 Ekonomi (diutamakan akuntansi)
- Berpengalaman dalam pengelolahan keuangan program/tanggap bencana atau pemberdayaan masyarakat min 1 tahun
- Mandiri, perhatian yang baik terhadap detil, dan terbiasa untuk multitasking
Staf Divisi PSD (Lulusan D3)
Fungsi utama
- Memberikan dukungan desain grafis pada laporan, proposal, dan dokumen output lainnya yang berkaitan dengan pihak eksternal maupun internal.
Pendidikan:
- Min D3 (jurusan apa saja)
Pengalaman:
- Minimal 1 tahun pengalaman dalam membuat materi digital marketing Kompetensi
- Kompetensi umum
- Memiliki kemampuan desain dengan penguasaan perangkat lunak atau aplikasi yang sesuai.
- Latar belakang pendidikan tidak ada kekhususan, namun memiliki konsep berpikir fund rising
- dalam ranah sosial kemanusiaan.
Hard Skill
a. Menguasai aplikasi disain graphis
b. Menguasai Bahasa social marketing
c. Diutamakan menguasai Bahasa inggris
d. Mampu mengoperasikan computer
e. Soft Skill: interpersonal skill, communication skill, problem solving
Staf Divisi PSD (Lulusan S1 Hukum)
Fungsi Utama
- Memberikan dukungan pertimbangan hukum sebagai bagian proses awal dalam kerjasama dengan pihak eksternal baik itu inisiasi kerjasama, dokumen kerjasama dan hal lainnya.
Pendidikan:
- S1 hukum
Pengalaman:
- Minimal 1 tahun di bidang perjanjian dan kerjasama
Kompetensi :
- Hard Skill
- Menguasai Bahasa Inggris
- Menguasai hukum perjanjian
- Mampu mengoperasikan computer
Soft Skill: communication skill, problem solving
Staf Divisi PSD (Lulusan Ilmu Sosial)
Fungsi Utama
- Melakukan dukungan dalam pelaksanaan pemasaran manual dan digital juga melakukan dukungan perencanaan, monitoring dan evaluasi atas suatu program.
Pendidikan:
- S1 (ilmu sosial)
Pengalaman:
- Minimal 1 tahun di bidang marketing
Kompetensi :
1. Hard Skill
- Menguasai Bahasa Inggris
- Pembuatan TOR, Proposal
- Mampu mengoperasikan computer
2. Soft Skill: communication skill, problem solving, inisiatif, jejaring
- Kualifikasi Khusus : Relawan/staf PMI yang terdaftar pada MIS PMI
Tata cara pendaftaran rekrutmen kerja Palang Merah Indonesia (PMI)
Bagi yang tertarik untuk mengikuti seleksi kerja di Palang Merah Indonesia (PMI) silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini
Dokumen aplikasi ditujukan kepada Kepala Biro Adm & Kepegawaian, via email ke:
hrd@pmi.or.id
Atau via pos ke
Markas Pusat Palang Merah Indonesia
Jl Jend Gatot Subroto Kav 96 Jakarta Selatan
Dengan mencatumkan kode “Staf KEU/Staf PSD”
Demikianlah informasi mengenai lowongan kerja di Palang Merah Indonesia (PMI) yang bisa mimin sampaikan pada hari ini, terima kasih sudah membaca artikel ini sampai selesai. nantikan update informasi terbaru mengenai lowongan kerja lainnya hanya di situs kabarkerja.my.id. stay safe dan salam sukses selalu ya sobat semua.