Rekrutmen Kerja Bank Jateng Semarang Terbaru| Setelah beberapa waktu yang lalu admin membuat artikel mengenai Gaji Magang Dharma bank jateng, kali ini ada artikel yang berkaitan nih guys dengan bank jateng karir, yaitu lowongan kerja terbaru bank jateng yang admin dapatkan hari ini melalui laman resmi bank jateng sendiri.
Kali ini Bank Jateng kembali membuka kesempatan untuk mengisi kekosongan formasi marketingnya. bisa mendapatkan karir di bank jateng merupakan salah satu kesempatan yang tidka boleh dilewatkan, apalagi domisili sobat semua ada di area sekitar Jawa Tengah. untuk itu, kali ini admin akan memberikan informasi mengenai lowongan kerja bank jateng hari ini, oh iya ada 3 tahapan seleksi yang harus dilewati untuk bisa menjadi bagian dari karyawan bank jateng.
yang pertama kalian harus melewati tahapan seleksi administrasi, selanjutnya setelah kalian dinyatakan lolos seleksi administrasi, maka akan dilanjutkan dengan seleksi tes wawasan dasar, dan apabila kalian lolos seleksi kedua tersebut maka akan dilanjutkan dengan seleksi wawancara, disini kalian akan di interview mengenai menceritakan tentang diri sendiri, passion bergabung dengan perusahaan, dan yang terakhir besaran nominal gaji.
Daftar Isi
Lowongan Kerja Bank Jateng Wilayah Semarang
Sekilas mengenai Bank Jateng. Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah pertama kali didirikan di Semarang berdasarkan Surat Persetujuan Menteri Pemerintah Umum & Otonomi Daerah. Tujuan pendirian bank adalah untuk mengelola keuangan daerah yaitu sebagai pemegang Kas Daerah dan membantu meningkatkan ekonomi daerah dengan memberikan kredit kepada pengusaha kecil. Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah merupakan Bank milik Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersama-sama dengan Pemerintah Kota/Kabupaten Se-Jawa Tengah. [sumber]
Alamat Kantor Pusat Bank Jateng
Jalan Pemuda No. 142 Semarang
Gedung Grinatha Lt. 1-7
Telp. 024-3547541 (hunting) | Fax. 024-3540170
Info Karir di Bank Jateng Wilayah Semarang
Berikut adalah posisi lowongan kerja yang tersedia:
Magang Dharma
- Diselenggarakan Bank Jateng dalam rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia, khususnya generasi muda di Jawa Tengah, dengan memberi kesempatan bagi generasi muda lulusan SMA/Diploma (sederajat) yang ingin memiliki pengalaman kerja di Bank Jateng
Kualifikasi
- Warga Negara Indonesia, diutamakan berdomisili di Jawa Tengah
- Laki-laki/Perempuan
- Berusia minimal 18 – 24 tahun
- Lulus SMA/SMK dengan nilai UAN minimal 7,0 atau Diploma (D1-D3) dengan IPK minimal 2,5
- Sehat jasmani dan rohani dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter
- Berkelakuan baik dibuktikan dengan SKCK
- Sanggup dan bersedia untuk penempatan magang di seluruh Unit Kerja Bank Jateng
- Bersedia untuk tidak menikah selama menjalani program magang
Benefit
- Pelatihan
- Uang Saku
- Beasiswa
- Sertifikat Magang
- Fasilitas-fasilitas lainnya
Tata Cara Pendaftaran Rekrutmen Bank Jateng Semarang
Untuk melakukan pendaftaran kerja silahkan klik tautan berikut ini untuk mendaftar: DAFTAR
Demikianlah artikel mengenai lowongan kerja bank jateng terbaru tahun 2022 yang bisa admin sampaikan kepada kalian semua, silahkan share artikel ini apabila bermanfaat. sampai jumpa lagi di artikel lowongan kerja dan info gaji lainnya. terima kasih atas segala perhatiannya, salam sukses selalu untuk kita semua.
Follow Instagram Kami @KabarKerja.my.id biar Ngga Ketinggalan Informasi Lowongan Kerja Terbaru ya Sobat Semua