Lowongan Kerja Richeese Factory Terbaru

Posted on

Rekrutmen Kerja PT. Richeese Kuliner Indonesia (Richeese Factory) Maret 2021 | PT. Richeese Kuliner Indonesia atau yang lebih kita kenal dengan nama gerai restoran Richeese Factory hari ini kembali membuka kesempatan kerjanya untuk penempatan di wilayah: Banjarmasin, Bontang, Sampit, Bengkulu, Medan dan Palembang. Kualifikasi minimal pendidikan yang dibuka pada lowongan kerja Richeese Factory hari ini adalah lulusan D3. Segera persiapkan diri sobat semua untuk mengikuti seleksi kerja Richeese Factory dengan mengumpulkan berkas-berkas penting sobat semua seperti Ijazah terakhir, Transkrip nilai, CV, Surat Lamaran, KTP dan SKCK yang masih berlaku.

Proses rekrutmen kerja di Richeese Factory sama sekali tidak dipungut biaya apapun/GRATIS, mohon sobat semua untuk selalu berhati-hati apabila ada pihak yang mengatasnamakan Richeese Factory dan meminta sejumlah imbalan untuk melakukan seleksi kerja bisa dipastika itu adalah penipuan ya sobat semua. juga pihak Richeese Factory tidak pernah bekerja sama dengan pihak travel atau organisasi manapun.

lowongan kerja Richeese Factory tahun 2021

 

Lowongan Kerja Richeese Factory tahun 2021

sekilas mengenai PT. Richeese Kuliner Indonesia (Richeese Factory). Richeese Factory merupakan QSR (Quick Service Restaurant) atau restoran cepat saji, di mana hampir semua menu kami disajikan dengan saus keju yang lezat (cheese sauce).Restoran kami didesain unik agar menjadi tempat santai yang nyaman untuk semua usia dan kalangan. Anda dapat merayakan kebersamaan dan keceriaan bersama sambil menikmati berbagai menu yang disajikan lengkap oleh kami.

Baca Juga:  Lowongan Kerja ID Express Maret Tahun 2021

Richeese Factory hadir pertama kali di Indonesia pada tanggal tanggal 8 Februari 2011, bertempat di Paris Van Java Mal, Kota Bandung, Jawa Barat. Seiring dengan makin berkembangnya outlet kami, kini Richeese Factory telah hadir di kota – kota besar di Indonesia dengan total 162 outlet di seluruh Indonesia pada tahun 2019, dan akan bertambah terus di tahun mendatang. Merupakan komitmen kami untuk terus dapat berinovasi dalam memberikan pelayanan dan pengalaman yang memuaskan bagi pelanggan. Kinerja kami kemudian mendapatkan penghargaan pada tahun 2018 sebagai peraih Bronze Medal dalam WOW Brand 2018 untuk kategori Fast Food Restaurant di Indonesia. [sumber]

Info Karir di Richeese Factory Tahun 2021

berikut adalah posisi lowongan kerja yang dibuka pada lowongan kerja hari ini

Floor Manager

Area Kalimantan & Sumatera, dengan penempatan:

  • Banjarmasin
  • Bontang
  • Sampit
  • Bengkulu
  • Medan
  • Palembang

Job Description :

  • Merencanakan, mengawasi seluruh aktivitas di outlet pada saat shiftnya bertugas, melakukan evaluasi atas pencapaian performance outlet baik dari segi penjualan dan target service level terhadap costumer

Kualifikasi :

  • Pendidikan minimum D3
  • Usia Maksimal 35 Tahun
  • Berpengalaman minimal 2 tahun sebagai Supervisor di bidang Quick Service Restourant (QSR)
  • Tegas, Kemampuan komunikasi & manajemen yang baik
  • Memiliki pengetahuan tentang produk fastfood
  • Siap untuk mengikuti ritme perusahaan yang cepat dan dinamis
  • Kemampuan computer (Microsoft Office)

Tata cara pendaftaran lowongan kerja Richeese Factory

Bagi yang berminat untuk melakukan registrasi kerja silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini

kirimkan CV melalui email: recruitment.richeese@richeesefactory.com

Subject email : Nama_FM (Area Penempatan)
Atau bisa daftar online: DAFTAR

Demikianlah informasi mengenai lowongan kerja di Richeese Factory tahun 2021 yang bisa mimin sampaikan kepada kalian saat ini. nantikan update informasi lowongan kerja lainnya yang akan selalu mimin tulis setiap harinya. silahkan bagikan artikel ini di media sosial sobat semua ya. Stay safe dan salam sukses selalu.

Baca Juga:  Lowongan Kerja McDonald’s Indonesia Lampung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *